Minggu, 09 Mei 2021

100 Mangkuk Bakso dari Qwords

 100 Mangkuk Bakso untuk Anak Yatim 

dari Qwords

Apa kabar Sobat PIKIRAN POSITIF? Masih bersemangat dalam menjalankan ibadah Ramadan 'kan? Semoga. Ayolah gaskeun sedikit lagi menuju Lebaran. Hehehe ....

Kali ini aku hendak bercerita tentang bukberku pada Selasa, 4 Mei 2021 lalu, bersama P. T. Qwords Company International.

Tertutup dan Sesuai Prokes Covid-19

Tatkala itu dengan mengusung tema “Ramadan Bermakna”, P. T. Qwords Company International menggelar acara “Berbagi Kebaikan Kepada Anak Yatim berupa 100 Mangkuk Bakso”.

Acara tersebut diadakan secara tertutup dan memenuhi prokes Covid-19. Bertempat di Kuliner Lor Tugu Yogyakarta. Mulai pukul 16.00 WIB sampai dengan selesai, kurang lebih pukul 19.00 WIB.

 

Mas Radit Vent dan Boneka Lola

 

Sudah pasti sembari menunggu saat berbuka tiba, ada beberapa pertunjukan untuk menghibur hadirin. Dua di antaranya adalah penampilan grup yang memainkan lagu-lagu Islami dan dongeng yang disampaikan oleh Mas Radit Vent bersama boneka Lola.

Acara buka bersama P. T. Qwords Company International ini dihadiri oleh awak media, komunitas blogger, dan klien. Hadir pula adik-adik dari Pondok Pesantren Anwar Futuhiyyah Jogja dan Panti Asuhan Khodijah Sinar Melati 23.

 

Santriwati

Santriwan

 

Tenang, namun penuh makna. Demikian kesan yang saya tangkap dari kegiatan CSR dan charity P. T. Qwords  Company International tersebut. Panitia pun terhitung sukses dalam menjaga jarak para peserta. 


Jaga jarak dulu


 

Menu Bukbernya

Sesuai dengan tajuknya, yaitu "100 Mangkuk Bakso untuk Anak Yatim", menu utama yang disantap para peserta adalah bakso. Para peserta pun boleh memilih variasi bakso sesuai selera masing-masing. Dalam hal ini P. T. Qwords  Company International menggandeng kedai Bakso Haji Akbar.


Bakso berurat keju pilihanku

 

Voucher yang bisa ditukar dengan bakso

 

Qwords Itu Apa?

Qwords adalah penyedia jasa Web Hosting, Domain, dan Server Indonesia yang sejak tahun 2019 berekspansi di Yogyakarta

Cloud Web Hosting Indonesia ini memberikan jasa pelayanan terbaik dengan harga murah. Iya. Salah satu keunggulan layanan Qwords memang akses yang cepat. Layanan support-nya pun 24/7. 

Bermula di Bandung (Juli 2005), Qwords di kemudian hari berkembang dengan pesat. Alhasil sejak November 2011, Qwords.com berada di bawah P. T. Qwords Company International. 

Saat ini P. T. Qwords telah memiliki banyak kantor perwakilan. Selain di Yogyakarta, ada pula kantor perwakilan di Jakarta, Bandung, dan Surabaya.

Untuk teman-teman di Yogyakarta yang membutuhkan layanan  terkait IT, web, hosting, dan sebagainya, bisa banget lho kalau ingin meminta bantuan Qwords.  Kontaknya sebagai berikut.


Qwords.com Web Hosting Indonesia 

Jl. Blotan no. 18 Kayen Wedomartani, 

Ngemplak, Sleman, Yogyakarta 55584 

Phone: 0804-1-808-888

 Email : info@Qwords.com 

Website: https://www.Qwords.com/



0 komentar:

Posting Komentar

Terima kasih atas kunjungan Anda. Mohon tinggalkan jejak agar saya bisa gantian mengunjungi blog Anda. Happy Blog Walking!

 

PIKIRAN POSITIF Copyright © 2012 Design by Ipietoon Blogger Template