Jumat, 17 Desember 2021

Kampanye #KejuAsliCheck by KRAFT

26 komentar

APA kabar Sobat PIKIRAN POSITIF? Sudah makan sehatkah hari ini? Yoiii. Selalu upayakan untuk mengonsumsi makanan sehat, ya? Ingat. Yang bakalan menyehatkan badan adalah makanan sehat. Bukan makanan sembarangan.

Tentu akan lebih membahagiakan kalau selain sehat, makanan kita juga enak. Misalnya aneka hidangan yang  mengandung keju cheddar berkualitas, baik yang kejunya sekadar ditambahkan sebagai topping maupun dicampurkan sebagai salah satu bahan dasar. 

Fakta Sehat Keju Cheddar 

Sebagai turunan dari susu, pastilah keju cheddar mewarisi segala kebaikan susu.  Termasuk mewarisi kelezatan citarasanya. Yup! Selain enak, keju cheddar mengandung banyak kalsium dan protein plus vitamin D. 

 

Dokpri


Sebagaimana kita ketahui, kalsium dan vitamin D bermanfaat bagi kesehatan tulang dan gigi. Anak-anak hingga orang tua membutuhkannya. Adapun protein merupakan salah satu komponen esensial dalam pertumbuhan dan perkembangan anak.

Selain yang diuraikan di atas, masih ada beberapa kandungan nutrisi lain dalam keju cheddar. Jadi, tak perlu diragukan lagi bahwa keju cheddar merupakan sumber pangan bercitarasa lezat yang penuh manfaat sehat.

Namun, tolong digarisbawahi bahwa manfaat sehat itu hanya dapat diperoleh jika keju cheddarnya berkualitas. Iya, benar. Di sini kualitas adalah koentjie. Kalau tidak berkualitas, manfaat sehatnya pasti tidak maksimal atau malah tidak ada sama sekali.

Posisi Keju dalam Masyarakat Indonesia

Kini keju bukan sesuatu yang asing bagi orang Indonesia. Telah banyak makanan dan minuman, baik dalam kemasan instan maupun berupa fresh food, yang menawarkan citarasa keju. Terlepas dari tingkatan kualitasnya. Terlepas pula dari jenis keju yang dipakai.

 

Dokpri


Seiring dengan globalisasi (termasuk dalam bidang kuliner), memang terjadi pergeseran selera. Lidah masyarakat makin "terbuka" dan adaptif dengan rupa-rupa masakan dari belahan bumi mana saja.

Pernah mencicipi ayam geprek keju? Atau, gemar mengudap jasuke alias jagung susu keju? Atau, hobi sarapan dengan nasi goreng keju?

Itulah tiga contoh perkawinan keju dengan makanan ala Indonesia. Yang dahulunya sudah nikmat dimakan tanpa topping keju, sekarang menjadi lebih nikmat sebab ada taburan keju parutnya.

Pemakaian keju untuk aneka camilan tentu lebih masif. Bahkan sekarang, merambah pula ke pemakaian untuk minuman. Tentu di samping terkait dengan citarasa enak, pengonsumsian keju pastilah terkait dengan nutrisi yang dikandung.

 

Dokpri


Begitulah adanya. Dari tahun ke tahun, jumlah penikmat dan konsumen keju di Indonesia kian banyak. Kiranya merk-merk keju baru yang bermunculan di pasaran, dapat dijadikan indikator.

Keju Cheddar Paling Disukai

Secara garis besar ada dua macam keju, yaitu keju alami dan keju olahan. Keju alami dibuat dari susu segar, garam, kultur, dan enzim. Sementara keju olahan dibuat dari keju alami dengan tambahan bahan lain termasuk pengemulsi, padatan susu, pengatur keasaman, dan bahan pengawet.

Terkait dengan durasi proses pembuatan dan kepraktisan cara penyimpanan, amat wajar kalau pada akhirnya keju olahan yang lebih banyak beredar di pasaran. Terbukti kini banyak jenis dan merk keju olahan yang dapat kita beli di mana-mana dengan mudah.

Adapun di antara sekian banyak keju olahan, keju cheddar adalah sang juara. Masyarakat Indonesia menyukainya sebab rasa keju cheddar itu asin dan gurih. Cocok diaplikasikan ke berbagai macam makanan dan minuman.

Perlu diketahui bahwa tidak semua jenis keju cocok dipadupadankan dengan aneka makanan dan minuman. Masing-masing memiliki citarasa dan karakteristik tersendiri. Cenderung rumit dihafalkan oleh masyarakat awam.

Itulah sebabnya sangat dimaklumi kalau keju cheddar jadi pilihan utama banyak orang. Istilahnya, kalau punya stok keju cheddar sudah aman. One for all. Bisa dikreasikan dengan hidangan apa saja.

O, ya. Yang dimaksud dengan keju cheddar adalah jenis keju yang teksturnya sedikit keras dan berwarna kuning pucat atau cenderung putih gading. Selain menjadi sumber kalsium yang baik, keju cheddar kaya serat dan protein. 

Lalu, mengapa disebut keju cheddar? Karena asal-muasalnya dari Desa Cheddar yang berlokasi di Somerset, Inggris.

Hasil Survei yang Mengejutkan

Konsumsi keju cheddar yang demikian marak ternyata tidak berbanding lurus dengan pengetahuan khalayak tentangnya. Survei konsumen yang dilakukan oleh KRAFT menunjukkan hasil mengejutkan.

Sejumlah 50 % responden (yang terdiri atas ibu-ibu) mengaku bahwa dalam seminggu, mereka bisa menghidangkan makanan mengandung keju cheddar kepada keluarga sebanyak 1-7 kali.

Akan tetapi, sejumlah 61 % dari responden itu ternyata tidak tahu jika produk keju cheddar olahan di pasaran, tak semuanya berbahan utama keju cheddar. Yang berarti banyak keju cheddar yang kurang berkualitas.

Selanjutnya, sebesar 77 % responden mengaku selalu membaca label klaim nutrisi pada kemasan. Sayang sekali sejumlah 48 % dari mereka tidak paham  betul dengan hal-hal yang tercantum di situ.

Wah, wah, wah. Walaupun tidak menjadi responden, saya jelas termasuk ke dalam golongan orang-orang yang membaca label klaim nutrisi pada kemasan, tetapi minimal sekali kadar ngeh-nya. Belum menjadi konsumen cerdas.

Kampanye #KejuAsliCheck by KRAFT

Berdasarkan hasil survei yang mengejutkan itu, KRAFT melakukan kampanye #KejuAsliCheck. Tentu demi mengedukasi masyarakat yang notabene merupakan konsumen dan calon konsumen produk-produk keju.

Kampanye tersebut merupakan panduan untuk membaca label pangan pada kemasan keju, terutama keju cheddar. Tujuannya untuk membantu para ibu dalam memilih keju cheddar kualitas terbaik.

Seperti kita ketahui, di pasaran tersedia rupa-rupa keju cheddar dari berbagai merk. Kondisi tersebut pastilah lumayan membingungkan bagi orang-orang yang awam tentang dunia perkejuan.

Sementara kemampuan memilih keju cheddar bermutu bagus merupakan awal dari investasi sehat masa depan. Terkhusus investasi sehat bagi si buah hati. Jangan lupa. Hanya keju cheddar berkualitas yang dapat mendatangkan manfaat sehat.

Dian Ramadianti, Senior Marketing Manager Keju KRAFT, menjelaskan bahwa kampanye #KejuAsliCheck dapat diterapkan melalui dua cara mudah.

Pertama, memastikan keju pada urutan pertama komposisi (betul-betul disebut/ditulis pada urutan pertama).

Kedua, memiliki klaim nutrisi pada kemasan.

 

Dokpri


Yup! Melalui kampanye #KejuAsliCheck, KRAFT mengajak masyarakat (utamanya para ibu) untuk pintar dan cermat dalam memilih produk keju cheddar. Jangan sampai salah pilih.

Melalui label pangan yang tercantum pada kemasan, para ibu harus bisa memastikan bahwa keju cheddar yang hendak dibeli benar-benar berbahan utama keju cheddar. Keju cheddarnya mesti berada di urutan pertama komposisi bahan.

Luar biasa mencerahkan kampanye #KejuAsliCheck yang dilakukan KRAFT. Terusterang saja, sebelumnya saya tak tahu bahwa urutan penulisan bahan itu punya makna tertentu. Saya pikir ya asal ditulis lengkap saja. Eh, ternyata urutan penulisan bahannya pun mengandung makna.

KRAFT telah melakukan gerakan edukasi yang amat berfaedah. Tak mengherankan jika saat peluncuran kampanye #KejuAsliCheck, Dra. Indriemayatie Asri Gani, Apt. selaku koordinator BPOM menyampaikan apresiasi dan dukungan penuh. 

Dalam Virtual Press Conference saat peluncuran kampanye #KejuAsliCheck by KRAFT tanggal 3 Desember 2021 itu, beliau menegaskan pula agar ibu-ibu menjadi konsumen yang cerdas. Dalam arti selalu cek ricek kondisi kemasan, label klaim nutrisi, izin edar, dan masa kadaluarsa sebelum membeli suatu produk pangan.  

Keju Cheddar KRAFT Itu Andalan Saya

Sungguh tidak berlebihan jika saya mengatakan, "Keju itu ya KRAFT. Keju cheddar itu ya KRAFT."  Bisa dicek ke anak saya, yang semenjak usia batita hingga sekarang telah akrab dengan keju cheddar KRAFT.

Sebenarnya pernah juga mengonsumsi keju jenis lain dari KRAFT. Akan tetapi, yang paling cocok di lidah kami ya keju cheddarnya. Hmm. Saya kira saya tahu penyebabnya sekarang. Iya, tidak salah lagi. Keju cheddar itu 'kan one for all.

Yoiii. KRAF cheddar memang pilihan produk keju yang tepat untuk berbagai kreasi sajian lezat bermanfaat bagi si buah hati. Standar keaslian kejunya terpenuhi dan telah diperkaya dengan nutrisi.

 

Dokpri


Saya punya kisah menarik terkait keju cheddar KRAFT. Eh? Menarik atau berkesan ya istilahnya? Entahlah. Yang jelas, begini kisahnya.

Dahulu anak saya gemar makan nasi hangat dengan lauk keju cheddar yang diparut. Betul-betul hanya berlauk keju cheddar. Tidak mau ditambahi lauk lain. Sekalipun lauk tambahannya berupa ayam goreng yang juga lauk favoritnya, ia tidak mau. Wow banget 'kan?

Namun seiring bertambahnya usia dan selera makan, ia menolak kalau makan nasi berlauk keju cheddar saja. Tanpa saya tawari pun ia duluan nembung ayam goreng sebagai tambahan lauk.

Lain halnya bila makan nasi goreng. Tanpa lauk apa pun asalkan dipenuhi taburan keju cheddar, ya ayo saja. Pendek kata, kedoyanannya pada keju cheddar KRAFT memudahkan saya dalam memenuhi kebutuhan kalsium hariannya. Setidaknya, keju cheddar KRAFT telah membantu hingga 30 %-nya.

Jangan-jangan kedoyanan anak saya itulah yang membuatnya seperti tak punya rasa lelah. Main kejar-kejaran, bersepeda, lompat-lompat, dan aneka kegiatan fisik yang lain. Pokoknya jejingkrakan melulu. Bahkan, ia sempat terpilih mewakili sekolah untuk lomba lari ketika SD.

Kiranya kesimpulan saya di atas sejalan dengan apa yang disampaikan dr. Rita dalam kampanye #KejuAsliCheck bersama KRAFT beberapa waktu lalu. Beliau menjelaskan, "Keju cheddar juga bisa berperan sebagai sumber energi agar buah hati bisa terus bergerak dan tidak mudah lelah."

Nah 'kan? Sesuai sekali toh? Muehehehe .... Ini ibarat saya berpraktik dulu, belajar teorinya belakangan.

Baiklah. Sebelum mengakhiri tulisan ini, saya ingin menegaskan bahwa keju cheddar KRAFT telah memenuhi semua kriteria sebagai keju cheddar berkualitas.

Komposisinya sesuai dengan kampanye #KejuAsliCheck, yaitu berbahan utama keju asli New Zealand (ditulis pada urutan pertama) serta dilengkapi nutrisi calcimilk yang kaya akan kalsium, protein, dan vitamin D.

Yoiii. Keju itu ya KRAFT. Keju cheddar itu ya keju cheddar KRAFT. Citarasa gurihnya yang khas dan tanpa perisa tambahan niscaya bikin nagih. Syukurlah ada kampanye #KejuAsliCheck by KRAFT, yang bikin saya tercerahkan dalam hal memilih keju cheddar berkualitas. Pasti ibu-ibu lain juga tercerahkan, deh. 

 

Dokpri


 

Referensi:

https://ibuibudoyannulis.com/wp-content/uploads/2021/12/KRAFT-KejuAsliCheck-Lembar-Fakta.docx

https://ibuibudoyannulis.com/wp-content/uploads/2021/12/KRAFT-KejuAsliCheck-Siaran-Pers.docx

https://katadata.co.id/safrezi/berita/6142edcacffe7/9-manfaat-keju-untuk-kesehatan-dan-diet

https://www.suara.com/lifestyle/2021/12/04/105227/banyak-produk-keju-cheddar-tidak-menggunakan-bahan-asli-pakar-ungkap-cara-membedakannya

 

Jumat, 19 November 2021

Pengalaman Ditolak Nicholas Saputra

58 komentar

HAI, Sobat PIKIRAN POSITIF. Tetap sehat dan tetap semangat 'kan? Semoga deh, ya. Kalaupun kadangkala menghalu sedikit tak jadi soal. Yang terpenting, tetaplah sadar bahwa kita hidup di alam nyata. Bukan di alam kehaluan.

Eeeeetapiii ....

Acap kali pula halu demi halu, kalau ditelateni ternyata bisa menjadi kenyataan. Beneran. Paling tidak, itulah yang baru saja terjadi pada saya dan dua kawan seperhaluan.

Kebiasaan kami berandai-andai (baca: halu) untuk mengobrol langsung dengan Nicholas Saputra, akhirnya menjadi fakta saat nobar Paranoia tempo hari ....

 

Dokpri


Kami #KembalikeBioskop

Yup! Pada tanggal 8 November 2021 lalu, akhirnya kami #kembalikebioskop dan beruntung bisa bertatap muka langsung dengan Nicholas Saputra. Sudah pasti ia hadir sebab menjadi salah satu pemain di film yang kami tonton, yaitu Paranoia. Bukan semata-mata untuk menemui kami. Hahaha!

 

Dokpri


Sesungguhnya Paranoia rilis resmi tanggal 11. Akan tetapi, sebelum tanggal tersebut ada nobar dengan #timparanoia untuk khalayak terbatas. Beruntunglah saya dan dua kawan seperhaluan bisa terangkut nobar tersebut.

Alhamdulillah sejak Oktober kami sudah menggenggam tiketnya. Walaupun saat itu belum tahu bakalan ada Nicholas Saputra atau tidak, yang penting punya tiket dulu. Toh anggota tim yang lain akan hadir.

Lagi pula, kami memang penasaran dengan filmnya. Iklan Paranoia yang wara-wiri di linimasa 'kan bikin kepo. Cuplikan adegan dan dialognya tampak tegang-tegang misterius. Bahkan, Babang Nicholas Saputra tampil enggak kiyut di situ. Bikin bertanya-tanya, "Dia berperan sebagai apa? Itu film tentang apa?"

Nah! Rancu memang. Motivasi terkuat kami untuk menonton Paranoia sebenarnya Nicholas Saputra atau cuplikan filmnya?

Namun apa pun jawabannya, yang jelas sore itu kami kembali mengirup aroma popcorn di bioskop. Yes! Kami #kembalikebioskop setelah setahun lebih terjeda Covid-19.

 

Dokpri


Nicholas Saputra dan Kamera Depan

Sesuai dengan harapan, Nicholas Saputra (pemeran tokoh Raka dalam Paranoia) bisa ikut hadir nobar di XXI Yogyakarta. Hadir pula Nirina  Zubir (pemeran tokoh Dina) serta Riri Riza (sutradara) dan Mira Lesmana (produser).

Sebelum film mulai ditayangkan, ada sambutan-sambutan pendek dari keempatnya. Seremonial tipis-tipislah. Sekalian mereka say hello to us.

 

Sepertinya ia tahu kalau saya zoom (Dokpri)


Saya tidak ingat isi sambutan singkat Mira dan Riri. Kalau Nic menekankan penonton agar taat prokes sehingga bioskop tidak kembali ditutup gara-gara menjadi kluster baru penyebaran Covid-19.

Sementara Nirina sedikit bercerita tentang Paranoia behind the scene. Ia pun berkisah tentang adegan yang paling berkesan baginya. Alhamdulillah bukan hanya sambutan Nic yang saya ingat.

Usai sambutan ada acara berswafoto bersama. Pakai HP Nicholas Saputra. Tentu dialah yang bertugas menjepret. Dengan konsekuensi, wajah indahnya yang tampil paling besar.

Di bawah ini bukan hasilnya, melainkan hasil jepretan fotografer Mirles Production. Hmm. Apakah engkau melihat saya dan kawan-kawan?

 

Diambil dari akun IG Mirles Production

 

Selepas berswafoto #timparanoia keluar ruangan. Film pun mulai diputar.

Ditolak Saat Meminta Berfoto Bareng

Pada awal tulisan telah saya singgung tentang sederet kehaluan kami yang menjadi fakta. Itu lho, yang akhirnya kami beneran bisa mengobrol langsung dengan Nicholas Saputra. Pasti engkau sekalian penasaran dengan isi obrolan tersebut. Iya 'kan?

Hmm. Tenanglah. Mohon tidak buru-buru merasa iri dengan kami.  Obrolannya tidak panjang, kok. Tidak sampai diselingi ngopi-ngopi, hahahihi, dan selfie-selfie.

Malah lebih tepatnya Nicholas Saputra saja yang bicara, sedangkan kami cuma manggut-manggut plus senyum-senyum dan sesekali bilang, "Iya, Mas. Baik, Mas. Paham, Mas."

Itu pun lima detik pertama kami malah nge-freeze. Terpana memandangi wajahnya yang saingan benderang dengan lampu outlet popcorn, padahal sesungguhnya ia sedang dalam versi kucel kelelahan.

Maklumlah. Kami 'kan sama sekali tak menyangka kalau malam itu akan bertatapan mata dengannya. Iya, lho. Serius bertatapan mata dan bukan kami yang mencari-cari matanya. Justru ia yang menatap kami satu per satu dengan jarak demikian dekat.

Yeah? Walaupun isi pembicaraan berupa penolakannya atas ajakan untuk berfoto bersama, Nicholas Saputra sukses menghindarkan kami dari rasa kecewa.

Bagaimana mau kecewa kalau ia bersikap takzim kepada kami? Menolak diajak berfoto (padahal satu dua jepretan cuma butuh beberapa detik), tetapi mau meluangkan waktu hampir dua menit untuk menjelaskan alasan penolakannya.

Kalau direnungkan, bukankah kami malah beruntung? Bisa menyimak suara dan tatapan matanya secara dekat sekali. Yang sensasinya jelas beda dengan tatkala menyimak suara dan wajahnya di Live IG atau film.

Sudah begitu, pakai acara pamitan segala ketika ia hendak berlalu menuju wawancara. Duileee. Jangan-jangan kami telah ditahbiskannya sebagai fans tersopan. 'Kan kami tidak nekad curi-curi momentum untuk cekrak-cekrek, padahal amat kondusif untuk memaksanya (menjebaknya) in frame with us.

Sungguh mengagumkan kami bisa sesopan itu. Tidak sampai lepas kendali yang berpotensi ditandai sebagai fans gila. Saya pun tidak mendadak khilaf untuk menggelendot manja di lengannya yang berjarak secentimeter saja di sebelah kanan diri ini. *Nyengiiir*

Begitulah pesona Nicholas Saputra. Alih-alih penolakannya bikin sakit hati. Yang ada justru menguatkan tekad kami untuk bikin perencanaan halu secara lebih detil dan terstruktur. Dengan harapan, kelak kehaluan itu menjelma realita.*Tekadnya ngeriii*

Terlebih kemudian kami tahu bahwa mengajaknya foto bareng dalam suasana ikhlas ternyata butuh perjuangan. Pada umumnya tak bisa sukses dalam sekali perjumpaan.Ckckck. Ngeselin juga, sih.

Dari sebuah akun IG kami mendapatkan fakta mencengangkan. Si Mbak pemilik akun dalam unggahan foto selfienya bareng Nicholas Saputra menuliskan caption panjang yang informatif.

Si Mbak menuturkan bahwa foto tersebut buah dari penantian panjangnya, setelah sekian lama berusaha untuk berfoto bareng sang idola. Sejak si Mbak masih lajang, bahkan jauh sebelum mengenal suaminya (sekarang anak mereka telah cukup besar).

Astaga sekali informasi faktualnya. Itu pun si Mbak tinggal di wilayah Jakarta. Yang notabene probabilitasnya untuk mengejar Nicholas Saputra, dalam acara-acara terkait perfilman, lebih besar daripada kami yang di daerah.

Terlebih kami sangat pemalu dan super sopan. Kekaleman kami pun enggak ketulungan. Jadi, mau minta foto bareng saja maju mundur tak karuan.

Kami bingung kapan ngambil celah minta izinnya. Gimana, ya? Silih berganti orang menyapa dan mewawancarainya. Bikin kami tak enak hati untuk menyela. Alhasil, kami selalu dikalahkan oleh penggemar lain yang lebih gagah berani merangsek ke dekatnya.

Sekalinya berani bilang minta foto bersama, eeeh, jatah mood berfoto Nicholas Saputra sudah musnah. Bertepatan pula dengan segera dimulainya jadwal Live IG-nya. Yo wis.

Untung kami sukses berpose dengan Mira Lesmana dan Nirina Zubir. Itu pun pakai acara menyela kesibukan mereka dengan khalayak. Untung pula ada Adiba yang bersedia memotret kami bertiga dan ia tak berminat gantian difoto. Yang antre foto bareng Mira dan Nirina banyak juga, lho. 

 

Bersama Mira Lesmana (Dokpri)

Bersama Nirina Zubir (Dokpri)


Ah, tapi hidup mesti berPIKIRAN POSITIF. Mestakung. Semesta mendukung. LOA. Law of Attraction.

Insyaallah kelak bakalan ada kesempatan mengobrol lebih lama dengan sebuah topik menarik. Tentunya plus bisa mengajak Babang Bule Nicholas Saputra berfoto dengan ikhlas. Hmm. Namanya juga halu (baca: cita-cita). Mesti semaksimal mungkin, dooong.

MORAL CERITA:

Alhamdulillah pernah ditolak NicSap sehingga lahirlah tulisan ini. Hahaha!

 

 

Sabtu, 06 November 2021

Life Hack Terkait Minyak Goreng

35 komentar

APA kabar Sobat PIKIRAN POSITIF? Masih setia jaga jarak dan menghindari kerumunan? Masih setia memakai masker? Eh, maukah kalau kuajak ngerumpiin minyak goreng? Mau, ya? Hehehehe ....

Begini. Beberapa hari lalu ketika sedang jalan-jalan di negeri twitter, kudapati cuitan seorang kawan. Baca berita hari ini. Harga minyak goreng naik, jadi semua gorengan ini digoreng dengan minyak minimalis. Tetap kriuk dan renyah.

Foto yang disertakannya sebagai pelengkap caption adalah foto sepiring gorengan. Seingatku ada risoles, samosa, dan kentang goreng.

Semua itu jualannya. Ia memang menjual aneka kudapan dalam bentuk frozen. Namun, boleh pula kalau pembeli minta digorengkan sekalian. Aku tahu karena termasuk salah satu pelanggannya.

Harga minyak goreng naik? Waaah. Malah enggak tahu aku. Seriuskah? Kubalas cuitannya.

Benar, Mbak. Ini beritanya. Ia menanggapi sekaligus memberikan sebuah tautan berita terkait.

Langsung aku klik tautan tersebut. Ingin tahu kabar detilnya. Seusai membaca, kubalas lagi cuitannya. Ternyata sudah sejak kemarin. Klo gak baca cuitanmu pasti aku gak sadar klo harganya naik. Hahaha!

Kamu futuristik, Mbak. Idemu memanggang lumpia dan samosa menjadi relate dengan situasi terkini. Tulisnya.

Spontan aku membalasnya dengan sederetan emotikon tertawa lebar.

Lumpia dan Samosa Panggang

Beberapa bulan sebelumnya aku mengunggah foto dua lumpia dan dua samosa dengan caption begini. Dibakar saja supaya lebih sehat dan pastinya hemat minyak goreng. Edisi frozennya kubeli di @namakawantersebut.

Biasalah. Sambil menyelam minum air. Sambil menuntaskan hasrat narsis, sekalian mempromosikan jualan kawan.

Sungguh tak disangka, kawan tersebut tertarik sekali dengan unggahanku. Tepatnya sih, tertarik cenderung heran. Tidak menyangka kalau jualannya kumatangkan dengan cara berbeda.

Baru tahu dia kalau diriku terbiasa mengkhianati resep gorengan. Pokoknya apa pun bahan makanan yang bisa dimatangkan sempurna dengan cara selain digoreng, pasti akan kukhianati walaupun lazimnya digoreng. Contohnya ya lumpia dan samosa tadi. 

 

Lumpia panggang (Dokpri)


Apakah siasat kreatif itu dilandaskan pada semangat untuk hidup lebih sehat? Atau, untuk mendukung gerakan nol emisi karbon?

Seiring waktu berjalan kedua hal tersebut memang menjadi pertimbangan. Namun sejujurnya, semula alasanku simpel belaka: tidak mau boros gara-gara keseringan buang-buang sisa minyak goreng.

Jika kudapan digoreng sesuai pakem, pastilah butuh banyak minyak goreng untuk bisa melakukan deep frying. Kurang lebih butuh dua sendok sayur, jika hendak bikin empat gorengan saja. Jelantah atau sisa minyak bekas pakainya pasti bakalan terbuang.

Lain halnya jika dipanggang. Hanya butuh sedikit minyak goreng untuk mengolesi  kudapan yang hendak dipanggang. Tak bakalan ada jelantah yang mesti dibuang.

Mengapa jelantah tak disimpan dulu? Bukankah masih bisa dipergunakan sekali lagi? Tidak harus dibuang sekali pakai sehingga dapat lebih hemat 'kan?

Mohon maaf. Bukannya sok kaya dan sok sehat, nih. Tradisi menyimpan jelantah memang tidak cocok kupraktikkan. Alasannya, tidak tiap hari dapurku beroperasi. Jadi, jelantah simpanan berpotensi kadaluarsa sebab tak kunjung dipakai. Malah menunda membuang saja.

Nah!  'Kan jatuhnya boros minyak banget kalau aku nekad menggoreng dua lumpia dan dua samosa saja? Itulah sebabnya kubudayakan memanggang.

Mengapa tidak memperbanyak saja jumlah kudapan yang digoreng? Ben sumbut. Wah, yang makan siapa? Anggota keluargaku minimalis sekali. Cuma dua termasuk diriku. 

Teflon Andalan

Bagaimana caraku membakar/memanggang bahan makanan? Pakai alat khusus? Oh, tentu tidak. Senjata andalanku di dapur hanyalah teflon. Jenis teflonnya pun yang standar saja. Bukan yang dilabeli anti lengket. Ini nih, penampakannya.

 

Teflonku (Dokpri)


Kalau untuk bikin telur mata sapi atau telur dadar tetap butuh sedikit minyak goreng atau mentega. Begitu pula jika hendak membakar pisang, tahu, tempe, sosis, nugget, dan aneka kudapan frozen. It's simple.

Tak Perlu Bergantung pada Minyak Goreng

Percayalah. Hidup tak akan berubah menjadi datar hanya karena berjarak dari minyak goreng. Faktanya, sekian lama saya mengkhianati resep gorengan dan hidup masih  terjalani dengan jungkir balik tak keruan.

Nah, lho! Bukankah itu bukti bahwa menjalani gaya hidup minim gorengan tak serta-merta mengubah hidup menjadi datar? Hehehe ....

Jadi kalau ditantang, apa aku sanggup puasa memasak goreng-gorengan? Secepat kilat kujawab, "Siapa takut?"

Mohon jangan salah paham. Puasa memasak dengan minyak goreng tak berarti tak mengonsumsi gorengan lagi, lho. Keduanya beda pengertian.

Tolong camkan baik-baik. Aku tetaplah doyan gorengan. Yang nyaris tidak kulakukan lagi adalah membuat aneka gorengan sendiri. Kalau sedang mengidam the real gorengan, aku beli barang dua atau tiga potong. Jadi, tak perlu ikut pening mikirin kenaikan harga minyak goreng segala.

MORAL CERITA:

Hidup hanyalah tentang adaptasi untuk menyiasati kesulitan ataupun kondisi baru.


Sabtu, 30 Oktober 2021

Blog Menjaga Kewarasan dan Eksistensiku

6 komentar

HAI, Sobat PIKIRAN POSITIF. Kabar kalian bagaimana? Always keep positive 'kan? Alhamdulillah banget ya, kalau kita bisa selalu mengedepankan PIKIRAN POSITIF.

Percayalah. Ruwetnya dunia bakalan lebih mudah diurai deh, kalau kita tak tunduk pada pikiran negatif. Ini fakta dan riil. Tak sekadar teori ataupun rangkaian kata nan indah.

Alhamdulillah. Setelah melalui proses panjang dan tak mudah, aku berhasil menemukan kebenaran dari teori pikiran positif tersebut. Dalam arti, mampu betul-betul memahami apa yang dimaksudkan dengan pernyataan always keep positive.

Tentu aku bahagia karenanya. Itulah sebabnya kuabadikan PIKIRAN POSITIF sebagai nama blog pribadi. Asal tahu saja. Sebelum mempergunakan nama PIKIRAN POSITIF, blog ini sempat dua kali berganti nama.

The Magic of Positive Thinking, Ngeblog Bikin Waras

Waktu kemudian membuktikan bahwa keputusanku tepat. Rupanya dengan memberikan nama PIKIRAN POSITIF, aku ibarat merapal mantra-mantra demi mengundang hal-hal positif bagi blogku. Tentu tak termasuk positif covid-19 lho, ya.

Demikianlah adanya. Nama PIKIRAN POSITIF memang mendatangkan banyak kebaikan, baik bagi blog maupun bagiku selaku pemilik sekaligus pengelolanya.

Tentu kebaikan-kebaikan itu datang dalam aneka rupa bentuk. Ada yang bersifat materiil. Ada pula yang immateriil.

Salah satu di antaranya membuatku senantiasa ingat bahwa mengedepankan pikiran positif jatuhnya lebih menguntungkan daripada suuzon (mengedepankan pikiran negatif).

Kiranya poin ini merupakan poin paling penting. Apa alasannya? Sebab secara signifikan telah mengubah caraku menjalani hari-hari.

Dengan terbiasa berpikiran positif, minimal diri ini sanggup bersikap "lebih santai" meskipun sedang menghadapi kondisi yang buruk. Tentu kondisi demikian terasa membahagiakan sehingga aku ingin membagikannya kepada khalayak. Tujuannya agar makin banyak orang yang merasakan magic dari kebiasaan berpikir positif.

Sudah pasti blog PIKIRAN POSITIF-lah yang menjadi saranaku berbagi. Silakan cek tulisan-tulisan yang tayang di blog ini. Insyaallah tak ada yang mengandung ajakan untuk suuzon.

Alhamdulillah di kemudian hari, aku bahkan berhasil menerbitkan buku-buku  bertema pikiran positif (dengan nama pena Octavia Pramono). Tentu idenya lahir berdasarkan pengalaman pribadi. 

 

Karyaku dengan nama pena (Dokpri)


Sungguh. Blog PIKIRAN POSITIF ini telah menjadi semacam pengendali sikap dan perasaanku. Membuatku waras. Bikin mentalku lebih sehat. Plus sebagai cambuk untuk selalu memandang segala hal dari sudut pandang positif.

Alhasil, aku merasa berada di dalam lingkaran setan kebaikan. Ah? Apa pula ini? Setan kok baik?

Entahlah apa istilah tepat untuk menyebutnya. Yang jelas, kebiasaan mengedepankan pikiran positif yang kemudian kumonumenkan menjadi nama blog, seolah-olah menjadi magic tersendiri bagiku. Termasuk sebagai magic yang bikin motivasi menulis, baik di blog maupun di media mana saja, terjaga. 

Kemudian tatkala sedang merasa langit menghimpit bumi menjepit, kubaca lagi tulisan-tulisanku yang berisi ajakan untuk berpikir positif. Kembali kuserap motivasi-motivasi yang terkandung di dalamnya.

Iya. Tulisan-tulisan itu gantian berperan sebagai pengingat bagiku. Pengingat sekaligus penguat dan penjaga agar diriku always keep positive.

Ada cerita "lucu" terkait nama PIKIRAN POSITIF yang tersemat pada blog ini. Begini. Dari semua problema kesehatan fisik yang mendera, gigi adalah problema utamaku.

Ngilunya kalau kambuh jelas bikin nyala motivasi meredup. Sementara bentuk dan tingkat kerapian gigiku, walaupun tidak sedang ngilu, juga berpotensi bikin over thinking.

Naaah. Ketika pikiran positifku sedang  keluyuran entah ke mana, lalu kuteringat ketidakelokan bentuk gigiku, di situlah aku tergelincir. Tanpa sadar di depan cermin berkeluh kesah perihal gigi ....

Lalu si bocah kesayanganku yang ternyata diam-diam mengamati, spontan berkomentar, "Ckckck! Nama blognya aja PIKIRAN POSITIF. Kok orangnya malahan ngeluuuh terus. Kerjaannya over thinking melulu."

Hahaha! Spontan aku ngakak so hard mendengar celetukan tersebut. Merasa geli, malu, plus bersyukur sebab  secara gokil diingatkan oleh anak.

Ngeblog Membuatku Eksis sehingga Mudah Ditemukan

Blog PIKIRAN POSITIF ternyata memperkuat eksistensiku juga. Terkhusus eksistensi di dunia maya. Kalau eksistensiku di dunia nyata sih,  memprihatinkan. Kukira hanya pak pos dan para kurir ekspedisi yang mau repot mencari-cariku di dunia nyata. Hehehe ....

Maklumlah. Aktivitas ngeblog berikut turunannya 'kan memang berada di dunia maya. Turunan yang kumaksudkan adalah aneka platform medsos yang biasa dipakai untuk campaign. Yang sering dimanfaatkan untuk mendukung promosi tulisan di blog.

Dengan demikian, jejak digitalku banyak. Sangat mudah kalau hendak menyelidikiku. Tinggal ketikkan nama asliku atau nama penaku di kolom pencarian Google. Pasti bakalan keluar sederet informasi dan foto terkait diriku.

Naaah. Rupanya itulah yang dilakukan oleh dua kawan SMP-ku, tetapi dalam masa yang berlainan.

Ceritanya, sudah puluhan tahun kami tak saling jumpa selepas lulus SMP. Eh? Tiba-tiba mereka mengirimkan permintaan pertemanan di FB. Sungguh kejutan yang menyenangkan.

Terlebih saat kutahu bahwa mereka sukses melacak keberadaanku dari blog PIKIRAN POSITIF ini. Wow! Kejutan menyenangkannya terasa kian menyenangkan.

"Mulanya iseng kuketik nama lengkapmu. Pesimis juga, sih. Khawatirnya kamu pakai nama alias. Ternyata malah muncul alamat blogmu. Kebetulan kok nemu  juga tulisan tentang pengalamanmu aktif di majalah dinding sekolah. Ditambah melihat fotomu, yang ternyata wajahmu tak jauh berubah."

Demikian tutur salah satu dari mereka, saat kutanyakan kronologinya bisa menemukanku di FB. Wow! Blog PIKIRAN POSITIF-ku faedahnya dahsyat juga, ya?

Aku bersyukur selama ini konsisten menulis dengan santun sehingga tak bikin gerah pembaca. Bisa-bisa kawan-kawan lama urung menyapa bila belum-belum sudah jengah membaca tulisanku.

Aku pun memperkuat tekad untuk ngeblog dan main medsos lainnya secara sehat. Tak perlu mengejar viral dengan cara aneh-aneh. Lagi pula, aku amat meyakini bahwa tiap tulisan akan dipertanggungjawabkan kelak di akhirat. 

Pintu Gerbang Menuju Aneka Pengalaman

Blog PIKIRAN POSITIF telah menjadi salah satu sumber rezekiku, baik rezeki yang bersifat materiil maupun nonmateriil. Kuantitasnya secara materi memang belum banyak. Sesuai dengan kapasitasku lah yaaa.*Tutup muka rapat-rapat.*

Akan tetapi, sejauh ini blog PIKIRAN POSITIF telah membuatku merasakan aneka rupa pengalaman. Terlebih saat pandemi belum ada. Lumayan kerap diri ini terangkut untuk hadir di suatu acara sebagai blogger.

Otomatis dalam forum-forum serupa itu, sekaligus menjadi ajang kopdaran sesama blogger. Temu kangen. Foto bersama. Kalau yang belum kenal bisa saling kenalan.  

Lebih dari itu, yang paling mengesankan tentulah memfoto dan berfoto bersama dengan tokoh. Kalau tokohnya idola kita, pastilah kita akan berjuang untuk bisa berfoto bersamanya. Kalaupun tidak, kita tentu akan memfotonya demi kepentingan dokumentasi. Iya 'kan?

 

Acara bersama Kominfo dan Gus Mul (Dokpri)


Seru 'kan? Bisa menambah pengalaman, teman, sekaligus goodie bag seisinya plus kadangkala uang jajan atau voucher belanja. Hahaha!

Begitulah adanya. Setelah kurenungkan dan kudata mug-mug di rak dapur, tersadarlah diri ini bahwa blog  PIKIRAN POSITIF-ku memang "sesuatu". Penampakannya sederhana, tetapi telah menjadi pintu gerbang bagiku untuk menikmati rupa-rupa pengalaman.

Kok pakai menyebut mug-mug di rak dapur? Apa korelasinya? Yaelah. 'Kan benda-benda itu berlabel acara-acara yang pernah kuhadiri sebagai blogger? Jadi, dapat dikatakan bahwa mug-mug tersebut merupakan saksi perjalanan kebloggeranku.

Namun, jangan salah sangka. Tidak semua acara memberikan benefit berupa mug. Ada pula yang berupa benda-benda lain, kok. Misalnya tumbler keren seperti yang tampak pada foto berikut.

 

(Dokpri)


*** 

Demikian curhatan panjangku tentang aku dan blog. Semoga ada manfaatnya bagi pembaca sekalian.  O, ya. Aku juga merintis satu blog lainnya dengan niche buku. Silakan berkunjung saja ke  Rak Buku Tinbe.

Hmm. Jikalau kalian masih ragu dengan the magic of positive thinking, silakan segera praktikkan dan selanjutnya telitilah. Teliti dan rasakan daya magis dari PIKIRAN POSITIF itu. Nyata adanya atau sekadar hoaks? Hehehe .... 

MORAL CERITA:

Cintailah blogmu dengan sepenuh cinta! 



Sabtu, 25 September 2021

Vitamin D dan Hobi PPJ-ku

32 komentar

APA kabar Sobat PIKIRAN POSITIF? Semoga sedang sehat jiwa raga. Eh, sudah mandi sinar matahari? Sip, deh. Pokoknya jangan lupa untuk memenuhi kebutuhan vitamin D, ya. Tentu dengan tanpa menafikan pemenuhan akan kebutuhan vitamin yang lainnya.

Lalu, ada apa dengan vitamin D dan hobi PPJ (Pura Pura Joging)-ku? Hmm. Ada apa, ya? Muehehehe .... Pastilah ada kaitan eratnya. Sebab melalui PPJ yang dimulai kurang lebih pukul 6 hingga 10 pagi, tubuh ini bisa terguyur sinar matahari dengan leluasa. Yang berarti mendapatkan asupan vitamin D secara alami.

Sobat PIKIRAN POSITIF pasti mafhum bahwa anjuran untuk berjemur di pagi hari menjadi populer selama Covid-19 merajalela. Dipercaya bisa membantu membunuh (minimal menjauhkan) si coronavirus.

Namun sesungguhnya, jauh sebelum pandemi terjadi, telah banyak orang yang memanfaatkan sinar matahari pagi untuk memenuhi kebutuhan vitamin D. Bahkan, orang yang sedang batuk acap kali menghangatkan diri dengan sinar matahari demi meredakan batuk.

Iya. Tak dapat disangkal bahwa sinar matahari pagi yang mengandung vitamin D memang berfaedah bagi tubuh. Oleh sebab itu, kita mesti bersyukur karena Indonesia dilimpahi sinar matahari. Jadi, kita punya akses gratis dan mudah terhadap sumber vitamin D alami. Ini istimewa mengingat bahwa tak semua negara punya privilige serupa.

Akan tetapi, sayang sekali tidak semua orang Indonesia bisa mengambil manfaat penuh dari privilige tersebut. Penyebabnya berbeda-beda. 

Ada yang harus pergi Subuh sebelum matahari terbit, kemudian pulangnya saat matahari sudah terbenam di ufuk barat. Adapun dalam kurun waktu di antara itu, ia berada di dalam ruangan terus-menerus. Otomatis sangat minimal kemungkinannya untuk mendapatkan vitamin sinar matahari.

Ada pula yang bernasib sepertiku. Gara-gara bertempat tinggal di perkampungan padat penduduk di dekat pusat kota, sinar matahari pun tak leluasa diakses dari sekitaran rumah. 'Kan sinar mataharinya terhalangi bangunan-bangunan tinggi?

Jadi, anjuran rajin berjemur selama pandemi pun terasa sulit dilaksanakan. Jika orang lain tinggal nongkrong di luar rumah untuk mandi matahari, orang sepertiku ya mesti kreatif untuk mencari lokasi mandi matahari. 

Alhasil, lahirlah ide PPJ. Pura Pura Joging. Bukan joging beneran sebab hanya berjalan kaki di sepanjang jalanan kota sembari motret-motret. Tidak pernah berlari ataupun sekadar lari di tempat. Yang terpenting bisa mendapatkan vitamin D alami. 

 


 

Sebenarnya sih, bisa-bisa saja mandi matahari dengan cara duduk diam di tepi alun-alun utara. Sembari merenungi pagar tinggi yang mengitarinya. Namun, pastilah cara serupa itu amat membosankan. Lebih seru kalau PPJ sekalian.

 


 

Mungkin di antara kalian pernah bertanya-tanya. Benarkah kandungan vitamin D dalam sinar matahari dapat membunuh coronavirus? Begini penjelasannya. Karena vitamin D berfungsi pula untuk meningkatkan daya tahan tubuh, insyaallah kondisi kesehatan menjadi prima. Imunitas tubuh meningkat sehingga berpotensi mengalahkan si coronavirus.

Tentu saja kebiasaan berjemur wajib dilengkapi dengan konsumsi makanan sehat. Dalam hal ini, makanan yang mengandung vitamin D. Di antaranya kuning telur, daging, jamur, ikan, susu, dan yogurt.

Karena tidak mungkin melakukan PPJ tiap hari, tentunya asupan vitamin D-ku masih kurang kalau sekadar mengandalkan sinar matahari. Untung saja ada suplemen kesehatan yang bisa membantu memenuhi asupan vitamin D. 

Yup! Seorang teman merekomendasikan D3 1000 untuk melengkapi upaya sehatku. Tersedia di toko online vitamin  sehingga praktis banget kalau hendak membelinya.


 

 

Minggu, 29 Agustus 2021

Film PARASITE: Kisah Manusia Kemaruk

10 komentar
APA kabar Sobat Pikiran Positif? Masih sehat selalu 'kan? Semoga. Pokoknya mari berusaha agar stay positive dalam pikiran dan perasaan, tetapi selalu stay negative for Covid-19. Salah satu caranya, bagaimana kalau kita bersenang-senang memperbincangkan film PARASITE? Yoiii. Film PARASITE yang menyabet banyak penghargaan itu.
 
Capture berita dari liputan6.com


Mencetak Sejarah 

Walaupun mungkin belum pernah menonton, kalian tentunya tak merasa asing dengan film PARASITE. Terlebih bila kalian merupakan warganet aktif. Meskipun sepintas lalu, pasti pernah terpapar "berita" mengenai keviralan film PARASITE. 
 
Maklumlah. Film Korea Selatan ini memang telah sukses menyabet banyak penghargaan. Apa saja penghargaan yang diraih film PARASITE? Baiklah. Mari simak penjelasan berikut ini.

O, ya. Yang paling fenomenal tentu ketika film PARASITE sukses menggaet empat penghargaan di ajang Piala Oscar pada tahun 2020 lalu. Keempatnya adalah penghargaan untuk kategori sutradara terbaik, naskah asli terbaik, film internasional terbaik, dan film terbaik.

Dengan menyabet gelar sebagai film terbaik di ajang Piala Oscar, berarti film PARASITE telah mengukir sejarah. Sejarah apakah? Yakni sebagai film Asia pertama yang sukses meraih penghargaan sebagai Film Terbaik Oscar. Memang keren 'kan?

Pastilah sebelum sampai di ajang Piala Oscar, film PARASITE telah menggaet berbagai penghargaan lain. Di antaranya meraih penghargaan tertinggi di Festival Film Cannes Palme d'Or, sebagai film berbahasa asing terbaik di Golden Globe 2020, dua piala di BAFTA Award, dan Outstanding Performance by a Cast in a Motion Picture di SAG Award.
 
 
Capture berita dari liputan6.com


Sinopsis 

Alkisah, ada satu keluarga miskin di salah satu sudut kota nan gemerlap di Korea Selatan. Itulah keluarga Kim Ki Taek yang terdiri atas empat orang. Sehari-hari keempatnya cenderung rebahan melulu. Kadangkala mereka memang bekerja sebagai pelipat kardus pizza. Namun, tentu dengan penghasilan yang tak seberapa. 

Kim Ki Taek bersama istri dan dua anaknya tinggal di daerah kumuh dan lembap. Tepatnya di sebuah bangunan semi basement. Berlokasi di pinggiran gorong-gorong entah malah sungai sehingga rawan kebanjiran. Saat menonton film PARASITE, saya mengimajinasikan tempat tinggal mereka seperti di kawasan girli (pinggir kali) kalau di Indonesia.
 
Capture berita dari liputan6.com
 
Pendek kata, mereka betul-betul hidup ngos-ngosan. Tak ada seorang pun di antara keempatnya yang mempunyai pekerjaan layak. Keempat anggota keluarga Kim Ki Taek dapat dikategorikan sebagai pengangguran nyaris total walaupun semua sedang dalam usia produktif. 
 
Nasib apes tersebab ketiadaan lowongan pekerjaan tengah mengakrabi mereka. Pastinya semua terkait dengan akses pendidikan yang telah mereka miliki sebelumnya.

Hingga suatu ketika secercah harapan datang. Anak lelaki Kim Ki Taek, yaitu Kim Ki Woo, ditemui sahabatnya semasa sekolah. Sang sahabat menawari Kim Ki Woo untuk menggantikannya bekerja sebagai guru les privat bahasa Inggris.  Murid lesnya adalah seorang gadis cantik, putri  dari Park Dong Ik, seorang pengusaha kaya raya. 
 
Tentu Kim Ki Woo menerima tawaran menggiurkan itu. Ia pun melakukan beberapa trik pemalsuan identitas dan kredibilitas sebagai guru bahasa Inggris supaya tidak ditolak keluarga  calon murid privatnya. 
 
Langkah Kim Ki Woo aman terkendali. Ia diterima bekerja dan lama-kelamaan diberi kepercayaan penuh oleh keluarga Park Dong Ik. Sudah pasti Kim Ki Woo bersuka cita karenanya. Terlebih keluarga tersebut jauh lebih kaya raya daripada perkiraannya semula. Dengan demikian, kondisi perekonomian keluarga Kim Ki Taek jadi sedikit membaik.
 
Namun, kebaikan keluarga Park Fong Ik disalahgunakan. Ketika keluarga tersebut mencari guru seni untuk sang anak bungsu, yaitu adik sang gadis yang jadi murid les bahasa Inggris, Kim Ki Woo merekomendasikan Kim Ki Jung, adiknya sendiri. 

Tentu rekomendasi itu penuh aksi tipu-tipu. Kim Ki Jung, adik perempuan Kim Ki Woo, memakai nama samaran. Pastinya menyusun Curriculum Vitae palsu juga. Sama halnya dengan sang kakak, Kim Ki Jung sukses menipu. Ia pun resmi menjadi guru les privat seni untuk anak bungsu keluarga Park Dong Ik. 

Entah serakah telah menjadi nama tengahnya ataukah godaan dunia yang terlalu kuat ataukah nafsu balas dendanm terhadap kemiskinan yang besar, Kim Ki Woo pada akhirnya justru merancang skenario licik agar ayah dan ibunya juga ikut bekerja di rumah pengusaha kaya raya itu. Caranya dengan membuat sopir keluarga dan asisten rumah tangga dipecat.

Apa boleh buat? Komplotan yang tergoda bisikan jahat setan menang. Iya. Skenario licik yang didusun Kim Ki Woo menuai hasil gemilang. Kim Ki Taek berhasil menggeser posisi sopir keluarga Park Dong Ik. Sementara sang istri berhasil menggeser posisi asisten rumah tangga keluarga tersebut.

Keluarga pengusaha kaya raya tersebut tak tahu kalau sebenarnya telah mempekerjakan satu keluarga. Hanya anak bungsunya yang agak curiga sebab menurut si bocah, bau keempat orang anggota keluarga Kim Ki Taek sama. Jangan-jangan tinggal di rumah yang sama?

Semula saya berpikir bahwa kejahatan keluarga Kim Ki Taek segera terbongkar setelah ucapan kecurigaan anak bungsu Park Dong Ik. Eh, ternyata tidak. 

Selanjutnya, sebab merasa aman-aman saja, keluarga Kim Ki Taek kian ugal-ugalan. Hingga puncaknya karena takut kedok mereka terbongkar, mereka justru berubah menjadi komplotan pembunuh yang menghabisi nyawa sang majikan secara sadis. 

Film ditutup dengan bebasnya Kim Ki Woo dari penjara. Tentu setelah sekian lama dihukum. 

Digambarkan, ia mendatangi rumah mantan sang majikan yang dikosongkan. Matanya pun fokus pada satu titik, yaitu sebuah lokasi  ruangan bawah tanah yang tersembunyi, yang ia yakini sebagai tempat ayahnya bersembunyi. Sejak peristiwa pembunuhan sadis hingga saat Kim Ki Woo bebas dari penjara.

Begitulah adanya. Ternyata Kim Ki Woo terjebak di ruang bawah tanah rumah keluarga Park Dong Ik. Pantas saja ia dicari-cari polisi tidak ketemu.

Opini Saya

Tak ayal lagi. Saya mantap menyebut PARASITE sebagai film tentang orang-orang yang kemaruk dan sungguh tak tahu diuntung. Sudah beruntung sebab telah terbuka jalan untuk memperoleh penghasilan memadai, eh, malah nafsu serakah mereka dimaksimalkan. 

Yup! PARASITE adalah kisah tentang mereka yang jadi kemaruk dan beranjak ingin menguasai harta benda milik sang majikan yang kaya raya. Sementara sang majikan beserta keluarganya telah bersikap baik dan tak menaruh curiga sama sekali. 

Sebagai manusia yang telah terikat dengan norma-norma dan terdoktrin dogma-dogma kebaikan, saya memandang keluarga Kim Ki Taek sebagai manusia-manusia bodoh yang kurang bersyukur. Tak tahu diuntung sebab malah bersikap serakah ketika sudah punya sumber penghasilan memadai.

Sebagai manusia yang netral, yang berusaha bersikap netral bebas norma dan dogma, saya memaklumi kelakuan keluarga Kim Ki Taek. Dalam arti, saya maklum jika ada manusia yang seperti itu. Namanya juga manusia.

Sekian lama berkubang dengan kesengsaraan hidup, begitu berkesempatan untuk hidup lebih baik langsung balas dendam. Ingin mengambil keuntungan yang sebanyak-banyaknya. Kemaruk.

Yup! Begitulah opini saya. 

Tentang Sutradara, Akting Para Pemain, dan Jaminan Mutu  

Sejujurnya saya tak begitu paham dengan dunia akting. Oleh sebab itu, saya ragu untuk menilai secara detil kualitas akting masing-masing tokoh dalam film PARASITE. Takut malah salah sehingga berpotensi menyesatkan pemahaman kalian. *Parahgaksih*? Hehehe ....

Akan tetapi, secara global saya berani mengatakan bahwa para aktor dan aktris yang terlibat dalam film PARASITE telah berakting dengan cukup baik. Paling tidak, selama menontonnya saya tak menemukan tokoh-tokoh yang wagu dalam memainkan peranan masing-masing.

Walaupun di ajang Piala Oscar tak ada yang meraih penghargaan sebagai aktor/aktris terbaik, faktanya beberapa nama yang terlibat dalam film PARASITE menjadi jaminan mutu bagi publik Korea Selatan. Bukankah itu cukup dapat dijadikan sebagai indikasi?

Terlebih sang sutradara juga merupakan jaminan mutu atas karya-karya film yang telah dihasilkannya. Selama ini, sebelum merilis film PARASITE, rekam jejak karyanya sudah bagus.  

Banyak Dijadikan Meme Sebab Viral

Sekali lagi, film PARASITE memang fenomenal. Selain menerima sederet penghargaan keren di berbagai festival film bergengsi, poster resminya pun banyak dijadikan meme di negeri kita tercinta.

Tak main-main. Yang menjadikannya meme bukan hanya individu-individu. Beberapa instansi penting pun ikutan bikin meme yang merupakan plesetan dari poster resmi film PARASITE. 

 
Potret halaman berita Jatengnews.id


Di antaranya PLN yang bikin meme pengingat orang buat bayar tagihan listrik sebelum tanggal  20 tiap bulannya, BNN Kota Palangkaraya bikin meme agar orang-orang menjauhi narkoba, TMC Polresta Bandung bikin meme untuk mengajak orang pakai helm, dan Humas Pemda DIY bikin meme untuk mengingatkan wisatawan di Malioboro agar bersikap tertib. 

Menginspirasi dan Memotivasi

Kiranya film PARASITE yang viral telah memantik kreativitas khalayak untuk berkreasi. Untuk membuat meme-meme dengan cara memelesetkan poster aslinya. Semoga khalayak yang sama pun terinspirasi dan termotivasi untuk tidak mencontoh kelakuan kemaruk plus serakah keluarga Kim Ki Taek. 

Sudahlah. Pokoknya jangan sekali-sekali ngelunjak alias tak tahu diuntung, deh. Itu jahat sekali. Lagi pula sikap buruk tersebut bakalan merugikan, bahkan menghancurkan diri kita sendiri. Percayalah. Cepat atau lambat, semesta raya akan membalas kejahatan tersebut.

Mengerikan!

Batasan Usia Penonton

Kalau menurut saya, film PARASITE mestinya hanya boleh ditonton oleh orang-orang yang berusia dewasa. Adegan sadis pembunuhannya bisa mencekam anak-anak. Selain itu, ada pula adegan seksualnya walaupun tak vulgar.

***

Demikian ulasan saya terhadap film PARASITE. Kalau kalian pernah menontonnya juga, bisa jadi ulasan kalian tak sama persis dengan ulasan ini. Tak jadi soal karena sesungguhnya, persepsi dan sudut pandang tiap orang terhadap suatu objek (dalam hal ini film PARASITE) pasti berlainan. Jadi, perlakukan saja tulisan saya ini sebagai pelengkap dan pemerkaya sudut pandang. 

O, ya. Jika ingin baca-baca ulasan lain, baik ulasan untuk film PARASITE maupun film-film seru bin asyik lainnya, silakan kunjungi saja Bacaterus dan pilih sendiri ulasan film-film favorit kalian di situ.

SPESIFIKASI FILM

Judul Film: 
PARASITE

Tahun Rilis: 
2019

Sutradara: 
Bong Joon Ho

Aktor/Aktris:
Song Kang Ho
Choi Woo Shik
Park So Dam
Lee Sun Kyung
Cho Yeo Jeong


 

PIKIRAN POSITIF Copyright © 2012 Design by Ipietoon Blogger Template