Minggu, 01 April 2012

TENTANG ARTI HIDUP

LIFE is struggle, hidup adalah perjuangan! Woww... !!! Anda pasti pernah mendengar ungkapan tersebut. Bahkan bisa jadi, itulah motto hidup Anda; definisi hidup menurut Anda. Terlebih bagi Anda yang merasa belum bahagia, belum sukses, ataupun merasa bahwa kehidupan begitu sulit dijalani dari hari ke hari. Wah! Ungkapan tersebut laksana lagu kebangsaan, ya?

Yeah... Tak ada yang salah sih dengan motto di atas. Namun, hati-hati. Ada baiknya Anda resapi pendapat Tung Desem Waringin (TDW) berikut, "Bila Anda beranggapan bahwa hidup itu penuh dengan perjuangan, maka kehidupan Anda selamanya hanya berjuang." Nah, lho! Memang enak terus-menerus berjuang demi hidup? Memang enak tak pernah berkesempatan menikmati hidup sebagaimana orang lain yang hidup bahagia?

Perjuangan hidup memang berat. Tapi tak semestinya kita mendefinisikan hidup sebagai perjuangan berat melulu. Tahukah Anda? Definisi hidup yang Anda genggam = arti dan bentuk hidup yang Anda inginkan. Ketika Anda beranggapan bahwa hidup  adalah perjuangan, maka otomatis bawah sadar Anda selalu mencatatnya demikian. Berarti Anda selalu mengangan-angankannya. Berarti Anda menginginkannya. Ya, Anda ingin selalu berjuang di sepanjang hidup Anda!

Oleh sebab itu, yuk benahi definisi hidup kita. Janganlah kita sampai salah mendefinisikan hidup kita sendiri. Mengapa? Sebab definisi/arti hidup tersebut menggambarkan kehidupan kita sekarang dan untuk ke depannya.

O, ya. Anda mungkin ingin tahu definisi hidup menurut saya. Baiklah. Inilah definisi hidup yang selama ini saya genggam erat: hidup adalah improvisasi terindah yang diberikan oleh Tuhan kepada kita.

Hmm, bagaimana menurut Anda? Perlukah untuk direvisi?


8 komentar:

  1. aku tambahkan mak: improvisasi untuk memperoleh surgaNya....mampirrr

    BalasHapus
  2. Sepakaat dengan mak Ida

    BalasHapus
  3. Mengapa mbak sampe bilang "improvisasi terindah?" penasaran nih mbak, hehe

    BalasHapus
    Balasan
    1. hahaha..... ya jelas improvisasi terindah tooohhh; bukankah dg diberi kesempatan untuk hidup, kita bebas dan berhak melakukan apa pun untuk mencapai yang terbaik.... kubilang improvisasi sebab hidup itu kan penuh ketidakpastian. Kita sudah merencanakan plan A dengan langkah 1 2 3 4...ehhh tahunya mendadak kita mesti ubah semua langkah, voilaa berarti mau tak mau kita mesti berimprovisasi agar rencana tetap berjalan...

      Hapus

Terima kasih atas kunjungan Anda. Mohon tinggalkan jejak agar saya bisa gantian mengunjungi blog Anda. Happy Blog Walking!

 

PIKIRAN POSITIF Copyright © 2012 Design by Ipietoon Blogger Template